KM All In One

KM Serambi Brang rea melayani aneka Jasa seperti Instal Ulang Leptop, Print, Internet, Pulsa, Cetak Foto, Cetak Undangan, Laundry, Menjual/Menerima Pesanan Aneka Kue. Sekretariat : Jl. Baso Busing Desaberu Dsn Dangar Permai Hp: 081915984745/085338575577

Kamis, 08 Desember 2011

ELEGI SENDAL JEPIT


Adalah seorang Manusia Bodoh, yang karena suatu keadaan yang memaksa iapun harus menduduki sebuah jabatan yang tidak begitu penting. Karena kebodohanya ia tidak menyadari bahwa teman- temannya mendapat jatah sepasang sandal jepit dari sang majikan. Setelah ia menoleh ke kiri dan ke kanan ia baru tahu bahwa hanya dirinyalah yang tidak mendapat jatah sendal jepit itu. Kemudian ia memperhatikan sebelah kakinya yang selama ini digunakannya untuk berjalan tertatih- tatih.
          Dalam kebodohannya dia bertanya dalam hati, kenapa mereka yang selama ini tidak pernah berjalan dan hanya duduk menggantung kakinya justru mendapat sepasang sendal jepit, sementara dirinya yang berjalan kesana kemari dengan sebelah kakinya tidak mendapatkan jatah sendal jepit itu? Kenapa?
          Lama dia berpikir dengan segala keterbatasannya, tapi tak juga mendapatkan jawabannya. Ia mencoba bertanya ke sana ke mari, ada yang memandangnya dengan sebelah mata, ada yang bersimpati, ada pula yang menanggapinya tanpa ekspresi, tapi tidak ada yang memberikan jawaban yag diinginkannya.
          Suatu saat dia bertemu dengan majikan yang telah membagikan sendal jepit itu dan diapun mencoba untuk bertanya kenapa semua temannya sudah mendapat jatah sendal jepit sedangkan dirinya tidak? Dengan sangat bijak sang majikan berkata ” coba kamu gunakan dulu kakimu yang sebelah itu, bukankah selama ini kamu hanya menggunakan sebelah kakimu saja?”
          Dalam kebodohannya dia berusaha memahami kata- kata bijak sang majikan, dicobanya untuk menggunakan sebelah kakinya yang selama ini tidak pernah digunakannya itu, tetapi apa yang terjadi? Sebelah kakinya pun tidak mau berjalan, ternyata sebelah kakinya juga mempertanyakan tentang sendal jepit itu????
          Dengan hati perih ia pun berusaha untuk bisa terus berjalan meski tetap dengan sebelah kakinya dan tanpa sendal jepit.(by Dyah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar